Rabu, 27 Mei 2015

Universitas Muhammadiyah Malang

 
       Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) perguruan tinggi swasta terakreditasi "A" dengan Nomor SK: 074/SK/BAN-PT/Ak-IV/PT/II/2013, yang berpusat di kampus III terpadu Universitas Muhammadiyah Malang, Jalan Raya Tlogomas 246 Kota Malang, Jawa Timur. Universitas yang berdiri pada tahun 1964 ini berinduk pada organisasi Muhammadiyah dan merupakan perguruan tinggi Muhammadiyah terbesar di Jawa Timur. UMM termasuk dalam jajaran PTS terkemuka di Indonesia bersama UII dan UMY. Oleh karena didominasi warna dinding putih, UMM sering disebut sebagai kampus putih.







      Kampus UMM terdiri atas 3 kampus. Kampus I terletak di jalan Bendungan Bandung yang merupakan cikal bakal dari UMM yang sekarang menyediakan program pasca sarjana, kampus II untuk FIKES (Fakultas Ilmu Kesehatan) seperti jurusan farmasi, kedokteran, dan D3 keperawatan, dan kampus III sebagai tempat pusat dari seluruh aktivitas atau kegiatan.

 Hasil gambar untuk umm

      Di sini tidak hanya orang Malang saja Loo... yang kuliyah di sini,dari Sabang sampai Merauke tentu saja boleh, dan saya termasuk di dalamnya berasal dari Pekanbaru, yaa Lumayan jauh harus menyebrang pulau ^^

     Di UMM ini lingkungannya yang bersih,rapi,dan sejuk dan juga tata gedung yang rapi membuat saya ingin kuliyah di sini,oya karena UMM adalah kampus yang besar, maka ada banyak sekali pilihan jurusan dengan daya tampung yang juga besar, berikut daftar fakultas dan jurusan jurusannya lengkap dengan status akreditasinya (khusus D3 dan S1, program pascasarjana tidak Maulz tuliskan):

Program Diploma 3 (D3)
Terdiri dari 3 Program Diploma, antara lain:
  • Program D-3 Keperawatan (terakreditasi B)
  • Program D-3 Elektronika (terakreditasi B)
  • Program D-3 Keuangan dan Perbankan (terakreditasi B)
Program Sarjana (S1)
Terdapat 10 Fakuktas yang terdiri dari 34 Program Studi Sarjana, antara lain:
  • Fakultas Agama Islam
  1. Pendidikan Agama Islam (Tarbiyah) (terakreditasi A)
  2. Ahwal Al-Syakhshiyah (Syari’ah) (terakreditasi B)
  3. Ekonomi Syari’ah (prodi baru, proses akreditasi)
  • Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
  1. Ilmu Kesejahteraan Sosial (KESOS) (terakreditasi B)
  2. Ilmu Komunikasi (terakreditasi A)
  3. Ilmu Pemerintahan (terakreditasi A)
  4. Sosiologi (terakreditasi A)
  5. Ilmu Hubungan Internasional (HI) (terakreditasi C)
  • Fakultas Ekonomi dan Bisnis
  1. Manajemen (terakreditasi A)
  2. Akuntansi (terakreditasi A)
  3. Ekonomi Pembangunan (terakreditasi B)
  • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
  1. Pendidikan Matematika (terakreditasi B)
  2. Pendidikan Biologi (terakreditasi A)
  3. Pendidikan Bahasa & Sastra Indonesia (terakreditasi B)
  4. Pend. Pancasila & Kewarganegaraan (terakreditasi B)
  5. Pendidikan Bahasa Inggris (terakreditasi A)
  6. Pend. Guru Sekolah Dasar (PGSD) (terakreditasi C)
  • Fakultas Teknik
  1. Teknik Mesin (terakreditasi B)
  2. Teknik Sipil (terakreditasi B)
  3. Teknik Elektro (terakreditasi B)
  4. Teknik Industri (terakreditasi C)
  5. Teknik Informatika (terakreditasi C)
  • Fakultas Pertanian dan Peternakan
  1. Agroteknologi / Agronomi (terakreditasi A)
  2. Sosial Ekonomi Pertanian (Agribisnis) (terakreditasi B)
  3. Ilmu dan Teknologi Pangan (ITP) (terakreditasi B)
  4. Kehutanan (terakreditasi B)
  5. Peternakan (terakreditasi A)
  6. Budidaya Perairan (Perikanan) (terakreditasi A)
  • Fakultas Psikologi
  1. Psikologi (terakreditasi A)
  • Fakultas Hukum
  1. Ilmu Hukum (terakreditasi A)
  • Fakultas Kedokteran
  1. Pendidikan Dokter (terakreditasi B)
  • Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan
  1. Ilmu Keperawatan (terakreditasi C)
  2. Farmasi (terakreditasi C)
  3. Fisioterapi (prodi baru, proses akreditasi)

             Walaupun UMM adalah universitas swasta, di sinilah termasuk tempat kuliyah yang lumayan murah, di sini juga ada banyak beasiswa.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar